Misteri dibalik bencana Bukit Lawang yang tak diketahui - MYSTEINDO Misteri dibalik bencana Bukit Lawang yang tak diketahui

Advertisement

Thursday, January 5, 2017

Misteri dibalik bencana Bukit Lawang yang tak diketahui

Misteri dibalik bencana Bukit Lawang

 Bukit lawang adalah salah satu tempat wisata populer di pulau Sumatera, Bukit lawang menawarkan keindahan alam dengan pepohonan yang menjadi tempat tinggal dari banyak Orang utan yang ditangkarkan,tidak heran jika banyak wisatawan lokal maupun turis yang berwisata ke bukit lawang,namun tahukah anda jika Bukit lawang menyimpan misteri dari bencana alam yang menimpa kawasan ini pada tahun 2003 silam?.
Bukit Lawang

 Peristiwa tersebut yaitu bencana banjir bandang yang merenggut ratusan jiwa dari para wisatawan maupun penduduk lokal setempat,bencana ini terjadi pada tanggal 02 November 2003 pada pukul 23:45 dimana saat kejadian mayoritas orang sedang beristirahat hingga tak mampu menyelamatkan diri hingga menyebabkan tewasnya ratusan korban jiwa.

 Disamping itu dari beberapa kesaksian warga yang selamat mengatakan jika sebelum bencana banjir bandang terjadi air sungai mengeluarkan gelembumg yang berlangsung hingga tiga hari,barbagai spekulasi pun bermunculan,pihak warga percaya jika hal tersebut merupakan pertanda sebelum bencana terjadi,adapun pihak lain mengatakan jika itu meruupakan naiknya gas didalam bumi yang menjadi sebab terjadinya banjir bandang.

 Karena bencana itu pengunjung dari Bukit lawang menurun drastis karena rumor yang beredar tentang angkernya Bukit lawang akibat banyaknya korban jiwa yang mayatnya tak dapat ditemukan,dan konon katanya pada saat adzan maghrib berkumandang sungai yang tempat banjir bandang terjadi mengeluarkan bau busuk dari mayat-mayat yang tak ditemukan.


 Terlepas dari itu semua,saat ini Bukit lawang telah pulih dari bencana dan kembali dikunjungi oleh para wisatawan,bagi Mister(Misteri hunter) yang mungkin ingin membuktikan rumor yang beredar atau sekedar berwisata ke Bukit lawang dapat mengunjungi tempat ini yang terletak di Kecamatan Baharok,Kabupaten Langkat Sumatera utara yang berbatasan dengan Taman Nasional Gunung Leuser,Selamat berlibur J.

Posted by: Raven Chase MYSTEINDO, Updated at: 8:32 PM
No comments:
Tulis comments